2
Apa yang terus kita buru
di laut itu, ayah?
Apakah benar naga itu ada
seperti cerita orang tua-tua?

Dia diam saja
mendengarkan celoteh anak bujangnya
dengan pertanyaan-pertanyaan,
bahkan sebelum dia menjawab satu pertanyaan,
dua-tiga pertanyaan baru
datang lagi dari celah bibir anak itu.
Apa sebenarnya yang sedang dipikirkan
anak ini? pikir pria setengah baya itu.

Tapi diam-diam
dia mengagumi setiap tutur anak itu
yang lincah bagai ikan layar.
Dia membayangkan
anaknya ini akan menjadi seekor paus
yang akan menjadi penjaga laut selamanya.

Namun di sisi lain
ayahnya itu takut
kalau anaknya akan menjadi
tripang atau lokan.
"Jadilah sebagaimana keinginanmu
di laut itu, anakku. Tapi jangan
jadi tripang atau lokan" tukasnya sekali.
Bocah itu tertawa sambil mengangguk.

Laut itu maha luas
sama seperti daratan dan angkasa raya,
bahkan suatu waktu nanti
laut ini akan menelan daratan ini, nak.

Maka jadilah paus, anakku
atau apapun jenis ikan yang engkau mau.
Dengan geleng yang enggan
anak itu menjawab, tidak ayah
"Aku ingin menjadi kapal selam" bantahnya mantap.

Padang, 05092016

Post a Comment

  1. Kenapa ingin jadi kapal selam?

    ReplyDelete
  2. karena ayahnya membebaskannya meilih apa saja di laut itu. ya, dia memilih kapal selam. :D

    ReplyDelete

 
Top